Perwakilan almuni saat memberikan santunan kepada guru yang sedang sakit serta dua siswa dari keluarga kurang mampu. (Foto: Alvin/RRI).
KBRN,Ternate: Alumni SMA Alkhairaat Kota Ternate angkatan 1991 hingga 2024 menggelar reuni akbar perdana di halaman sekolah, Kelurahan Sangaji Utara, Minggu (16/2/2025). Acara ini menjadi momen bersejarah karena untuk pertama kalinya para alumni berkumpul setelah tiga dekade. Dengan mengusung tema "Merajut Kenangan, Menjalin Masa Depan SMA Alkhairaat.”
Reuni ini diisi dengan berbagai kegiatan termasuk pemberian santunan kepada guru yang sedang sakit serta dua siswa dari keluarga kurang mampu. Meski dengan anggaran terbatas, kepedulian alumni terhadap almamater dan sesama tetap menjadi prioritas.Acara semakin meriah dengan penampilan Qasidah Grup dan tarian dari siswa-siswi dan Sanggar Kirana Art. Tak hanya itu, penyanyi Mahmud Husein, juara 1 Bintang Vocal Nasyid turut memeriahkan suasana bersama Adhy sebagai pengiring musik.
Kepala Sekolah SMA Alkhairaat Kota Ternate, Nadra Alkhatiri mengapresiasi inisiatif para alumni dalam menyelenggarakan reuni akbar ini. "Ini pertama kali dilakukan setelah sekian lama. Dengan persiapan singkat, panitia kecil telah menunjukkan kecintaan mereka terhadap almamater serta penghargaan kepada para guru dan kepala sekolah sejak berdirinya SMA Alkhairaat," ujarnya. Sebagai tindak lanjut, kata Nadra bahwa berencana membentuk Ikatan Alumni SMA Alkhairaat (IKA SMART) yang diharapkan segera dikukuhkan dalam waktu dekat. "Meskipun banyak alumni berada di luar Kota Ternate, kekompakan dan kecintaan mereka terhadap sekolah tetap kuat. Semoga silaturahmi ini terus terjalin," ujar Nadra, mengakhiri.
Sumber Berita : https://www.rri.co.id/ternate/daerah/1327880/reuni-akbar-perdana-sma-alkhairaat-ternate-resmi-digelar . Tgl 16 Februari 2025